Multiple Intelligences


https://www.mysimpleshow.com/wp-content/uploads/2017/01/04234532/500x300_BlogH_Types_Intelligence_3_Jan_2017.png


Kecerdasan merupakan salah satu faktor utama untuk menentukkan tingkat prestasi pada anak, tetapi banyak yang mengira kalau anak tidak cerdas dalam hal pelajaran di sekolah anak itu biasanya bisa dikatakan “tidak pintar” atau “bodoh”, padahal kecerdasan anak itu bukan dilihat hanya dari pelajaran yang ada di sekolah seperti matematika, fisika, biologi, dll.

Melalui pengenalan akan Kecerdasan Majemuk (Multiple Intelligences), kita bisa tahu kekuatan atau kelemahan anak dan memberikan mereka peluang untuk belajar melalui kelebihan-kelebihannya. Tujuan dari multiple intelligences ini agar anak memiliki kesempatan untuk mengesksplor kehidupannya melalui apa yang ia kuasai. 



1. Kecerdasan Linguistik
Kecerdasan linguistik atau kecerdasan berbahasa lebih mengarah pada individu dengan kemampuan menggunakan kata, baik itu verbal maupun tulisan, termasuk keahlian berbahasa.
Ciri-ciri : - Buku sangat penting atau tidak bisa lepas dari buku
              - Lebih suka mendengarkan radio atau musik dari pada menonton TV
              - Suka membuat coret-coretan atau gambar

2. Kecerdasan Visual Spasial
Kecerdasan Visual Spasial adalah kemampuan untuk memahami atau memproses dalam bentuk visual, seperti menerjemahkan gambar.
Ciri-ciri : - Senang memperhatikan hal yang berbentuk visual, seperti gambar
              - Peka terhadap warna
              - Lebih suka buku yang banyak gambarnya

3. Kecerdasan Logika-Matematika
Kecerdasan Logika-Matematika adalah kemampuan seseorang dalam memecahkan masalah, kemampuan untuk menggunakan angka dengan baik, hubungan sebab akibat.
Ciri-ciri : - Lebih senang dengan soal yang banyak angkanya
              - Menyelesaikan masalah benar-benar terselesaikan
              - Biasanya lebih mudah untuk merencanakan keuangan

4. Kecerdasan Bodi Kinestetik
Kecerdasan Bodi Kinestetik adalah kemampuan yang meliputi fisik, seperti kekuatan, kecepatan, dan kelenturan.
Ciri-ciri : - Gemar melakukan kegitan fisik,seperti olahraga
              - Lebih menyukai pengalaman yang menantang

5. Kecerdasan Musikal
Kecerdasan Musikal adalah kemampuan untuk mengamati, membedakan, dan peka terhadap musik. Kecerdasan ini biasanya meliputi kepekaan terhadap melodi, ritme dan timbre.
Ciri-ciri : - Tidak bisa lepas dengan musik 
              - Musik dapat menenangkan hati dan pikiran
              - Dapat memainkan alat musik

6. Kecerdasan Interpesonal
Kecerdasan Interpersonal adalah kemampuan untuk mengamati dan mengerti maksud orang lain.
Ciri-ciri : - Lebih senang bekerja kelompok dari pada sendiri 
              - Senang mengikuti kegiatan yang banyak
              - Sering didatangi teman untuk diminati pendapat

7. Kecerdasan Intrapersonal
Kecerdasan Intrapersonal adalah kemampuan untuk memahami diri sendiri lebih dari siapapun. Dapat mengetehui kelemahan dan kekuatan diri sendiri, mampu untuk membuat motivasi untuk membentuk dirinya sendiri.
Ciri-ciri : - Lebih senang menyendiri dan memikirkan tentang dirinya
              - Lebih suka berimajinasi untuk membentuk dirinya
              - Biasanya tidak suka tempat yang ramai
              - Tidak memperdulikan perkataan orang lain
              - Biasanya memiliki kebiasaan yang jarang dilakukan orang lain

8. Kecerdasan Naturalis
Kecerdasan Naturalis adalah kemampuan untu mengenali fenomena alam.
Ciri-ciri : - Senang dengan hewan
              - Pemandangan alam dapat menenangkan hati dan pikirannya
              - Menyukai petualangan
  - Biasanya dapat mengetahui tentang hewan liat, tumbuhan-tumbuhan dan dapat membaca kondisi cuaca.

Referensi :
Dikutip dari www.academia.edu/12876161/Teori_Kecerdasan_Majemuk_Howard_Gardner_






Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pendidikan Alternatif